Notification

×

Iklan

Iklan ads

 



Kapolres Madina Resmikan Polsubsektor Panyabungan Timur

Jumat, 23 September 2022 | September 23, 2022 WIB Last Updated 2022-09-23T12:11:23Z
Mandailing Natal || polhukrim.com
Kapolres Mandailing Natal AKBP HM Reza CAS Resmikan Polsubsektor Wilayah Panyabungan Timur didampingi oleh Bupati Madina HM Ja'far Sukhairi Nasution bersama Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis,SH pada hari ini,Jum'at (23/9/22). 

Hadir dalam acara Peresmian tersebut Dandim diwakili oleh Pabung, Pimpinan OPD, Camat, Tokoh Ulama dan masyarakat, Para Kepala Desa, ASN dilingkungan Kecamatan serta Tamu Undangan Lainnya. 

Acara diawali dengan penyampaian kata sambutan dari Tokoh Masyarakat Panyabungan Timur H. Sahminan Rangkuty mengatakan dalam sambutannya bahwa Polsubsektor ini sudah lama sekali mereka harapkan. 

"Semoga kwalitas Pelayanannya semakin meningkat dan harapan kami semoga nantinya bisa menjadi Polsek," ucap sahminan 

Beliau juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal atas pembangunan Jalan serta Infrastruktur lainnya di kecamatan ini serta berharap agar pembangunan jalan dilanjutkan lagi sampai desa paling ujung.
"Terimakasih kami kepada Pemkab Madina atas jalan yang sudah dibangun ke desa kami dan kami juga masih berharap agar pembangunan jalan ini dilanjutkan lagi sampai ke desa paling ujung Banjar Lancat," tutupnya 

Pada kesempatan yang sama Kapolres Madina AKBP HM Reza CAS, S.I.K., SH., MH dalam sambutannya mengatakan bahwa peresmian ini adalah merupakan peresmian yang kedua setelah yang pertama adalah Polsubsektor Sinunukan. 

"Mohon dukungan dari jajaran Forkopimda dan masyarakat semua, karena saat ini kami telah merencanakan dan telah mengusulkan penambahan dua Polsubsektror lagi yakni di kecamatan Ranto Baek dan Naga Juang," katanya. 

Tambahnya pula "Untuk Polsubsektor Panyabungan Timur ini akan kita tingkatkan statusnya menjadi Kapolsek bersama Sinunukan, jadi disini saya berharap pelayanan kepada masyarakat pun agar ditingkatkan lagi hingga 24 Jam,"ucap Reza. 

Sementara itu, Bupati Madina HM Ja'far Sukhairi Nasution mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal sangat mendukung dan mengapresiasi peresmian Polsubsektor ini. 

"Masyarakat tentunya akan merasakan nyaman dan tentram setelah diresmikan Polsubsektor ini apalagi jika pelayanannya pun diterapkan hingga 24 jam,"kata sukhairi 

Ia (Sukhairi) juga mengatakan bahwa Pembangunan Jalan yang sudah terlaksana akan dilanjutkan lagi sampai ke desa paling ujung,tapi tentunya akan dilaksanakan secara bertahap"jelasnya. 

" Untuk itulah kadis PU Berada disini bersama kita beserta Pimpinan OPD lainnya, dan Insa Allah tahun 2023 akan kembali kita bangun," tegas Bupati. 

Bupati Madina HM Ja'far Sukhairi Nasution juga menekankan kepada Forkopimcam Panyabungan Timur agar tidak main-main dengan Perbup Salat Subuh berjamaah pada anak sekolah serta mengajak para Kepala Desa se Panyabungan Timur agar menyisihkan sedikit gajinya untuk disumbangkan pada Badan Amil Zakat, untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan dan juga untuk membantu masyarakat yang kurang mampu."Pungkas Bupati Madina.(MJ)
×
Berita Terbaru Update